Monday, November 16, 2015

CARA MERANGKAI TANAMAN GANTUNG UNIK

MERANGKAI TANAMAN GANTUNG UNIK
  

 Dahan dan ranting hasil tebangan di halaman bisa dimanfaatkan untuk penghias teras. Ambil beberapa potong dan jadikan tiang untuk tempat menggantung sejumlah bromeliad. Rangkaian makin unik saat dipadukan dengan wadah bambu yang beralih fungsi untuk menanam cryptanthus dan neoregelia.



ALAT DAN BAHAN

  • Vriesia berbunga
  • Cryptanthus bivittatus
  • Cryptanthus "Rainbow Star"
  • Asparagus sprengeri (buntut bajing)
  • Lumut
  • Aksesori batu bulat besar dan kecil
  • Aksesoris ayam jantan dan betina dari logam
  • Wadah berupa loyang  alumminium
  • Cocopeat


CARA MEMBUAT
1. Siapkan cabang kayu 3-4 buah, talu susun membentuk tiang yang dapat berdiri. Supaya sempurna dan kokoh, ikat tali atau lakban. Buat salah satu cabang menyamping sebagai tempat menggantung. Tempel dan ikatkan keranjang berbentuk prisma di bagian bawah tiang.
2. Isi dasar keranjang dengan media cacahan
3. Tanam cryptanthus yang bersosok kecil di bagian depan. Sedangkan neoregelia “Tricolor” yang besar di bagian belakang.
4. Siapkan keranjang kedua lalu gantung di baglan tengah. Ikat sudutnya dengan kawat berplastik cokelat agar tidak bergoyang.
5. Keranjang terakhir digantungkan di bagian atas daun pakis. lalu masukkan media tanam. cabang yang menyamping.
6. Media rangkaian dari tengah ditutupi dengan batu-batuan berwarna putih sehingga berbeda dengan rangkaian pertama.
7. Sedangkan perrnukaan rangkaian ketiga ditutupi moss hijau.

8. Letakkan batu besar di atas batu kerikil supaya elemen rangkaian bervariasi. Rangkaian siap dipajang di teras.

No comments:

Post a Comment